Apa Perbedaan Psikolog dan Psikiater?
Sampai saat ini banyak sekali yang masih belum bisa membedakan antara psikolog dengan psikiater. Banyak yang menganggap psikolog itu psikiater dan juga psikiater adalah psikolog. Walau sama-sama menangani ranah kejiwaan, namun psikolog dan psikiater itu sangatlah berbeda. Untuk itu, sebelum memutuskan untuk berkonsultasi ke psikolog atau ke psikiater, ada baiknya untuk mengetahuinya terlebih dahulu.
Latar Belakang Pendidikan
Seorang psikolog merupakan seseorang yang murni mengambil pendidikan dengan latar belakang psikologi. Tak seperti psikiater yang harus mengambil jenjang s1 kedokteran umum, seorang psikolog langsung mengambil jenjang s1 psikologi dan kemudian melanjutkan ke jenjang s2 dengan jurusan Magister Profesi Psikologi. Yang perlu diketahui bahwa seorang lulusan s1 psikologi tidak diperbolehkan untuk melakukan praktik psikologi, hanya yang sudah menyelesaikan jenjang magister profesi psikologi yang sudah boleh melakukan praktik. Sedangkan psikiater ialah berlatar pendidikan kedokteran kemudian mengambil spesialis kejiwaan dan bergelar Sp.KJ .
Praktik
Pada praktiknya, seorang psikiater akan menggunakan pendekatan farmakoterapi, yaitu menggunakan obat-obatan, pemeriksaan fisik serta laboratorium. Sedangkan psikolog tidak menggunakan obat-obatan dalam praktiknya, namun menggunakan pendekatan terapi psikologi serta memiliki kewenangan untuk melakukan tes psikologi.
Walau memiliki tugas yang berbeda, namun ada kalanya seorang psikolog dan psikiater berkerja sama dalam menangani suatu kasus. Biasanya hal ini sering terjadi di Rumah Sakit, baik Rumah Sakit Umum maupun Rumah Sakit Jiwa. Misalnya pada kasus pasien skizofrenia, seorang psikolog belum bisa melakukan treatmen sebelum pasien diberikan obat oleh psikiater untuk meredam halusinasi atau membuat emosi klien menjadi lebih tenang.
Demikianlah beberapa hal yang membedakan antara psikolog dan psikiater. Walau sama-sama berkecimpung di ranah kejiwaan, namun pendekatan serta teknik yang digunakan dalam penanganan klien tentu berbeda. Oleh karena itu, sebelum anda memutuskan untuk berkonsultasi mengenai kejiwaan anda, ada baiknya untuk mencari tahu terlebih dahulu. Apabila ada hal-hal yang ingin ditanyakan, silahkan hubungi psikolog semarang melalui Whats App 085290499960.