No Widgets found in the Sidebar

PSIKOLOG SEMARANG – Saat Anda mendengar kata “psikolog”, kira-kira apa yang ada di kepala anda? Beberapa orang mengatakan bahwa profesi psikolog sangat dekat dengan Rumah Sakit Jiwa. Ya memang tidak bisa dimungkiri bahwa psikolog sangat berkaitan dengan hal-hal yang berkaitan dengan kejiwaan dan proses mental.

Cabang psikologi yang sangat banyak, seperti psikologi industri, psikologi klinis, psikologi pendidikan, psikologi perkembangan anak dan masih banyak lagi. Lalu muncul pertanyaan, apa yang membedakan psikolog dengan psikiater?

Bagi orang awam memang masih banyak yang mengalami kebingungan tentang apa perbedaan psikolog dengan psikiater karena kedua profesi tersebut berkaitan dengan kejiwaan seseorang. Tapi walau keduanya memiliki fokus penanganan yang sama, namun ada perbedaan yang sangat mencolok yaitu psikiater berdasarkan keilmuan kedokteran dan dapat memberikan treatmen berupa obat-obatan.  

Sedangkan psikolog, murni mempelajari perilaku manusia berdasarkan ilmu psikologi. Psikolog memberikan treatment dengan pendekatan berbagai jenis psikoterapi dan tentu saja tidak menggunakan obat-obatan. Seorang yang berprofesi psikolog harus menempuh jenjang S2 profesi psikolog dan tentu saja harus lulusan S1 Psikologi pula. Sedangkan psikiater ialah lulusan fakultas kedokteran umum yang mengambil pendidikan spesialis psikiatri.  

Bagi anda yang memiliki keinginan untuk menjadi psikolog terlebih ingin menjadi psikolog klinis berikut ini terdapat beberapa ketrampilan yang harus dimiliki. Yaitu sebagai berikut ini:

Ketrampilan Komunikasi

Setiap orang pasti bisa melakukan komunikasi. Namun bagi seorang psikolog, kemampuan komunikasi yang dimiliki harus lebih dari orang-orang pada umumnya. Anda harus memiliki ketrampilan komunikasi baik verbal maupun nonverbal. Selain itu, komunikasi yang paling penting yang harus dimiliki ialah komunikasi terapeutik dengan klien dengan latar belakang permasalahan psikologis yang berbeda.  

Misalnya saja anda menghadapi salah satu klien yang mudah menangis walau belum banyak berbicara, tentu saja anda perlu memiliki strategi komunikasi. Jangan sampai anda sebagai psikolog ikut menangis saat melihat klien anda yang sedang menangis.

Bisa Menjaga Rahasia

Kredibilitas seorang psikolog ialah bisa dipercaya. Pastinya pekerjaan utama seorang psikolog akan sering mendengarkan apa yang dirasakan oleh kliennya. Tak heran bila harus memiliki sifat yang bisa dipercaya oleh setiap orang. Ketrampilan ini memang harus dilatih, misalnya dengan tidak mudah membicarakan orang lain. Dan tentu saja ketrampilan menjaga rahasia merupakan bagian dari kode etik profesi psikolog.

Harus Memiliki Kesabaran Ekstra

 

Menghadapi berbagai tipe klien pasti harus memiliki kestabilan emosi yang tinggi, salah satunya ialah kesabaran. Bagi anda yang mudah sekali marah dan tidak sabar menghadapi sesuatu baiknya pikirkan kembali bila anda ingin menjadi seorang psikolog. Sebenarnya ketrampilan kesabaran sangat bisa dilatih, salah satunya dengan melatih meditasi atau berbagai hal yang berkaitan dengan kontrol emosi.  

Ketrampilan Mendengar

Seorang psikolog tentunya harus senang mendengarkan orang lain. Sebagian besar klien yang datang ke psikolog merupakan orang-orang yang sangat butuh didengar. Sehingga ketrampilan mendengarkan dengan sadar merupakan ketrampilan hal yang wajib dimiliki seorang psikolog. Dengan memiliki ketrampilan mendengarkan yang baik, maka akan lebih memudahkan untuk menangani klien.

Menjadi psikolog harus didasari dengan kepedulian yang tinggi. Oleh karena itu ada baiknya anda perlu memiliki tekad dan passionate yang tinggi bila anda ingin menjadi seorang psikolog. Bila anda ingin konsultasi lebih lanjut bisa hubungi kami psikolog semarang , kami akan siap membantu anda. Semoga bermanfaat.

By celotehyori

Diana Mayorita, yang lebih sering dipanggil dengan YORI. Saat ini berprofesi sebagai psikolog klinis yang concern pada issue seks & relationship. Saat ini juga bersama tim sedang mengembangkan sebuah platform digital untuk memudahkan akses layanan psikologi di Indonesia. Selain itu, juga aktif dalam berbagi edukasi psikologi dan seksologi melalui berbagai media.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.