No Widgets found in the Sidebar

Psikolog Semarang – Setiap psikolog yang sudah berpraktek dan memiliki jam terbang yang tinggi pastinya memiliki pendekatan yang berbeda dalam menangani klien antara satu psikolog dengan yang lain. Walaupun mereka belajar dengan metode yang sama, namun dalam perjalanannya seorang psikolog ada yang menggunakan pendekatan khusus atau menggabungkan beberapa pendekatan dalam menangan kasus. Sebagai orang awam, baiknya anda juga perlu memahami beberapa pendekatan yang sering digunakan oleh psikolog, berikut ini beberapa contohnya:

Pendekatan Psikoanalisa

Pendekatan psikoanalisis merupakan salah satu pendekatan yang sangat terkenal di dalam dunia psikologi. Pendekatan ini dikembangkan pertama kali oleh ilmuan bernama Sigmun Freud yang berasal dari Wina. Freud sangat meyakini bahwa segala sesuatu tentang kehidupan seseorang didasarkan dan dikuasai oleh alam bawah sadar. Hal tersebut tercermin seperti pada perilaku seseorang yang dipengaruhi oleh impuls, dorongan dan kehendak yang tidak disadari. Dorongan dan kehendak tersebut akan ditekan di alam bawah sadar dan muncul sewaktu-waktu saat seseorang merasa tertekan. Karena area kerja pendekatan ini fokus pada alam bawah sadar, maka metode yang digunakan juga berhubungan dengan keadaan tidak sadar seperti dengan menggunakan metode hipnosis.

Pendekatan Behavior atau Perilaku

Pendekatan perilaku berdasarkan pada pemahaman bahwa tingkah laku seseorang merupakan hasil dari respon terhadap stimulus yang datang. Pendekatan ini lebih dipahami dengan menggunakan istilah S-R atau Stimulus-Respon. Dalam pendekatan ini dapat dijelaskan bahwa suatu perilaku merupakan hasil dari refelek. Pendekatan ini dikembangkan oleh peneliti yang sangat terkenal yaitu J.B Watson dan B.F Skinner.

Pendekatan Neurobiologis

Berbeda dengan pendekatan sebelumnya, pendekatan neurobiologis merupakan pendekatan yang melihat perilaku seseorang berdasarkan pada sistem syaraf atau aktivitas otaknya. Dengan menggunakan pendekatan ini maka berkaitan dengan reaksi kimia serta impuls-impuls listrik yang ada di otak dan tubuh.

Pendekatan Kognitif

Walau sama-sama berhubungan dengan kerja otak, namun pendekatan koginitif lebih menekankan pada proses mental. Perilaku seseorang akan dilihat dari cara menangkap, menilai serta menanggapi stimulus. Secara sederhananya, pendekatan kognitif menjelaskan bahwa setelah menerima stimulus, indibisy akan melakukan proses mental hingga akhirnya memberikan reaksi pada stimulus yang datang.

Pendekatan Fenomenologi

Pendekatan ini dpat dibilang lebih pada pendekatan humanis, yaitu fokus pada pengalaman subyektif individu. Tingkahlaku individu sangat dipengaruhi oleh bagaimana cara pandangnya mengenai diri dan dunia serta fenomena-fenomena yang ada di sekitarnya. Dan dengan pendekatan ini maka perilaku seseorang dapat dipahami dari cara melihat diri sendiri.

Demikian beberapa pendekatan yang awam digunakan oleh psikolog semarang. Penting memahami pendekatan-pendekatan apa yang digunakan agar saat berkonsultasi anda bisa dengan mudah mengikuti alur yang digunakan oleh psikolog semarang.

Semoga bermanfaat.

 

By celotehyori

Diana Mayorita, yang lebih sering dipanggil dengan YORI. Saat ini berprofesi sebagai psikolog klinis yang concern pada issue seks & relationship. Saat ini juga bersama tim sedang mengembangkan sebuah platform digital untuk memudahkan akses layanan psikologi di Indonesia. Selain itu, juga aktif dalam berbagi edukasi psikologi dan seksologi melalui berbagai media.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.